Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Bahan dan Langkah-langkah Membuat Sop Iga Sapi

kali ini bikin sop iga sapi saja kesukaan nya anak gadis, kalau masak ini si kaka makan nya lahap banget bisa 2-3x nambah, katanya enak banget MasyaaAllah .. sehat - sehatt ya kak 💙

Bahan-bahan
  1. 800 gram iga sapi
  2. 2,5 liter air, kurang lebih
  3. 3 buah wortel
  4. 3 buah kentang
  5. Bumbu Halus
  6. 10 siung bawang merah
  7. 8 siung bawang putih
  8. Bumbu Pelengkap
  9. 1 sdt merica butiran yang sudah di haluskan
  10. 1/2 sdt pala bubuk
  11. 3 batang daun seledri, ikat simpul
  12. 2 ruas jahe, geprek
  13. 2 ruas jari batang kayu manis
  14. 7 buah cengkeh
  15. Secukupnya garam
  16. 3 batang daun bawang, iris
  17. Secukupnya minyak sayur untuk menumis
  18. Sambal Rebus
  19. Secukupnya air
  20. 15 buah cabe rawit merah
  21. 15 buah cabe rawit hijau
  22. 3 siung bawang putih
  23. Secukupnya garam
  24. Pelengkap
  25. Jeruk nipis, ambil air nya
  26. Daun seledri (iris)
  27. Bawang goreng
  28. Kerupuk udang





Langkah-langkah
1. Potong - potong iga sapi rebus sebentar atau sampai semua kotoran keluar terangkat, buang air nya ganti air baru
2. Rebus iga sapi dengan air baru sampai daging empuk, untuk melunakkan daging saya masih menggunakan cara 5.30.7.30
3. Kupas wortel dan kentang, cuci bersih, potong sesuai selera, sisihkan
4. Panaskan minyak sayur, tumis bumbu halus, masukkan jahe, kayu manis, cengkeh, pala bubuk dan merica bubuk hingga harum
5. Iga sapi yang sudah direbus di air bekas pakai ya, nyalakan kompor, masukkan bumbu yang sudah ditumis, daun seledri diikat simpul, kentang dan wortel, masak hingga semuanya matang, jangan lupa tambahkan garam, kaldu bubuk dan irisan daun bawang
6. Sambal Rebus: Rebus duo cabai dan bawang putih dengan air, haluskan, tambahkan garam secukupnya
7. Sajikan hangat